Stats

Selasa, 27 Maret 2018

Riba dikalangangan Jamaah Haji dan Umrah

Kadang2 jamaah Haji/Umrah juga bisa jadi pelaku Riba. Bagaimana caranya..?
Diantara caranya adalah ketika salah satu temannya tidak membawa uang real dan temannya membawa uang real, trus dia bilang ke temannya Aku kasih Uang sekarang 1 juta Rupiah, Kamu kasih Uang mu 276 Real tetapi Uangnya Nanti malam di kamar Hotel.

Jadi 1 Juta Rupiah diterima sekarang Sedangkan Uang Realnya Nanti malam. Ataupun sebaliknya Realnya di terima sekarang Uang Rupiahnya nanti. Ini termasuk Riba..

“Jika emas dijual dengan emas, perak dijual dengan perak, gandum dijual dengan gandum, sya’ir (salah satu jenis gandum) dijual dengan sya’ir, kurma dijual dengan kurma, dan garam dijual dengan garam, maka jumlah (takaran atau timbangan) harus sama dan dibayar kontan (tunai). Jika jenis barang tadi berbeda, maka silakan engkau membarterkannya sesukamu, NAMUN HARUS DILAKUKAN SECARA KONTAN (Tunai).” (HR. Muslim no. 1587)
Manakala ada Penukaran Uang Rupiah dengan Real atau Real dengan Rupiah "yang ininya sekarang dan yang ininya nanti" ini termasuk Riba.

Itulah Kadang2 jamaah Haji/Umrah bisa menjadi pelaku Riba.
#SayNoToRiba